Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Trenggalek

Selamat Datang di Blog Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Trenggalek

Sabtu, 24 April 2021

Sambut Harlah ke-87, GP Ansor Trenggalek Gelar Semakan al-Quran bil Ghaib dan Wayangan

harlah ke 87 gp ansor trenggalek gus zaki dan gus loh wayang kulit
Ketua PC GP Ansor, Gus Zaki, memberikan tumpeng Harlah ke-87 kepada Ketua PCNU Trenggalek, KH. Fatchulloh Sholeh.

Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Trenggalek menyelenggarakan serangkaian even dalam menyambut Harlah GP Ansor ke-87 yang jatuh pada tanggal 24 April 2021. Di antaranya semakan al-Qur’an bil ghaib, istighatsah dan tahlil, serta pertunjukan wayang kulit sebagai puncak peringatannya.

Even digelar di pelataran markas PC GP Ansor Trenggalek, kompleks Perumahan Kelutan Trenggalek.

“Harlah GP Ansor tahun ini tidak hanya kita buat meriah, tetapi juga sambil memperkuat nilai-nilai luhur yang telah diwariskan para Wali Songo melalui seni-budaya. Itu kenapa acara puncak kita konsep dengan wayangan,” tutur Sahabat M. Izuddin Zakki, Ketua PC GP Ansor Trenggalek di sela-sela acara.

Gus Zaki, sapaan akrabnya, melanjutkan, konsep pertunjukan wayang kulit dalam peringatan harlah ini bukan serta merta. Wayang kulit merupakan salah satu simbol metode dakwah Islam ala Wali Songo yang ramah melalui pendekatan budaya.

“Zaman keemasan Islam di Nusantara itu ya pada zaman Wali Songo, yang mencerminkan Islam ramah, bukan Islam marah. Dan itu salah satunya dicapai dengan jalan budaya,” imbuhnya.

Apalagi, lanjut Gus Zaki, salah satu kader GP Ansor di Kabupaten Trenggalek ada yang berprofesi sebagai dalang wayang kulit, yaitu Sahabat Ahmad Andri atau Ki Andri Sungging Handoyo, S.Sn yang menjabat Ketua Ranting GP Ansor Prambon, Kecamatan Tugu.

Rangkaian even peringatan harlah dimulai sejak pagi hari seusai salat subuh dengan pembacaan al-Qur’an (semakan) bil-ghaib oleh sejumlah hafiz yang dipandegani Ustaz Ahmad Fatoni. Ustaz Fatoni adalah seorang hafizul Qur’an yang menjabat Ketua Ranting GP Ansor Jati, Kecamatan Karangan.

Selesai semakan sekitar pukul 14.00 WIB, acara dilanjutkan dengan istighatsah dan tahlil. Setelah itu, dilaksanakan sosialisasi asesmen administrasi dan akreditasi oleh tim asesor dari Pimpinan Wilayah Jatim didampingi tim asesor cabang, yang diikuti oleh Ketua dan Sekretaris Pimpinan Anak Cabang se-Kabupaten Trenggalek beserta Banser dan Rijalul Ansor.

Semakan al-Quran bi ghaib yang dipimpin oleh Ust. Ahmad Fathoni, Ketua Ranting GP Ansor Jati, Kecamatan Karangan, yang juga seorang hafiz.


Memasuki puncak peringatan harlah, dilaksanakan upacara seremonial. Hadir di acara ini antara lain Ketua Tanfidziyah PCNU Trenggalek, KH. M. Fatchulloh Sholeh, dan seluruh Banom. Hadir pula Ketua IKAPMII dan LGMI Trenggalek.

Pada kesempatan tersebut, KH. M. Fatchulloh Sholeh atau Gus Loh, atas nama PCNU Kabupaten Trenggalek meyampaikan selamat atas harlah GP Ansor yang ke-87. Beliau juga berharap agar GP Ansor Trenggalek semakin maju dengan limpahan berkah serta perlindungan dari Allah Swt.

“Dan semoga Gus Zaki selalu diberi kesehatan dan kekuatan dzahiran wa bathinan dalam memimpin PC GP Ansor Trenggalek, lumeber ke kita semua, para peng-khidmah di keluarga besar Nahdlatul Ulama,” tutur Gus Loh dalam sambutannya.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng harlah secara simbolis oleh Ketua PC GP Ansor Trenggalek, yang kemudian diserahkan kepada Ketua PCNU Trenggalek.

Prosesi potong tumpeng menandakan selesainya upacara seremonial sekaligus pembukaan pertunjukan wayang kulit oleh dalang Ki Andri Sungging Handoyo dengan lakon Gatotkaca Winisudha.

Pertunjukan wayang kulit diskors untuk buka bersama hingga salat tarawih berjamaah, kemudian dilanjutkan kembali hingga pukul 22.00 WIB.

Peringatan Harlah ke-87 GP Ansor yang bertemakan “Pagar Baja Gerakan Kita” ini dilaksanakan protokol kesehatan ketat. Acara ini juga disiarkan secara langsung secara live streaming di channel Youtube Ansor Trenggalek Mengaji.

 

(Androw Dzulfikar)

Share:

Minggu, 18 April 2021

Ngabuburit Ngangsu Kaweruh dengan Nuansa Musik Gamelan Ansor Ranting Pambon

Gus Zaki memberikan Sambutan yang di Dampingi Kepala Desa (kiri) ketua Ranting Sahabat Andri (Kanan)

Ansor Trenggalek Online, Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor desa Prambon Kecamatan Tugu kabupaten Trenggalek adakan Ngabuburit Ngangsu Kaweruh di balai desa Prambon (18/04/2021)

Ngabuburit Ngangsu Kaweruh Pimpinan Ranting Ansor Prambon dilaksanakan dengan kemasan berbeda pasalnya dilakukan dengan nuansa penuh kebudayaan diiringi tembang-tembang Jawa dan gamelan.

Terlihat dalam acara tersebut ketua PC GP Ansor Agus M Izuddin Zaki, kepala desa Prambon, dan juga pemuda desa.

Ketua Ansor Trenggalek, Gus Zaki dalam sambutannya menyatakan bahwa “Kader Ansor ini ada dari berbagai profesi salah satunya yang sangat menarik adalah ketua ranting Ansor Prambon sahabat Andri yang merupakan dalang pewayangan yang sangat lihai dalam tembang-tembang Jawa dan memainkan  gamelan, sehingga mari lestarikan budaya jawa yang kaya akan makna-makna kehidupan di sekitar kita”.

Tambahnya gamelan ini alat musik yang juga digunakan wali songo dalam berdakwah, sehingga masyarakat zaman dahulu dapat menerima agama Islam dengan suka cita penuh dengan kebahagiaan.

Jadi sebagai generasi muda yang dipelopori dari gerakan pemuda ansor ranting prambon harus terus melestarikan budaya jawa ini, kalopuntoh memungkinkan akan saya intruksikan setiap PAC untuk melestarikan gamelan tutupnya”

Andri ketua ranting Ansor Prambon mengawali sambutannya dengan tembang mocopat, Menyampaikan bahwa "bahasa Jawa itu memiliki filosofi yang sangat tinggi maka akan sangat beruntung apabila orang-orang yang belajar tentang tembang-tembang Jawa, Kemudian menerjemahkan dari tembang-tembang Jawa tersebut yang salah satu pesannya manusia dalam kehidupan di zaman edan ini, harus selalu eling lan waspodo agar selamat, eling yang dimaksud adalah selalu ingat kepada Allah SWT dan waspodo yaitu waspada terhadap keadaan.

Kegiatan Ngabuburit Ngangsu Kaweruh ini akan dilaksanakan setiap minggu sore selama bulan Ramadhan pungkasnya" 

(Z. Ilman)


Share:

LBH Ansor Trenggalek Dampingi Terduga Kasus KDRT

 

Sahabat Bekti Harry Suwinto Ketua LBH Ansor Trenggalek Nomor Tiga Dari Kiri Bersama Korban (FK) Berhijab Hitam

Ansor Trenggalek Online, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Ansor Trenggalek Memenuhi panggilan dari Polres Trenggalek mendampingi korban KDRT yang berinisial FK asal Madiun, korban (FK) mengalami KDRT oleh suaminya sendiri bernama OPS yang tinggal disalah satu kecamatan di Trenggalek

Kejadian yang dialami wanita kelahiran Madiun tahun 1996 ini bermula ketika ada masalah di keluarga kecilnya, cek cok rumah tangga yang berujung main tangan oleh pihak suami, seperti cekikan, pukulan dengan media barang kerap dialami wanita yang berasal dari kota Madiun itu.

"Memang dulu menikah pihak keluarga pria yg tergesa-gesa agar segera menikah, tapi kok setelah menikah malah saya diperlakukan seperti ini" ungkap wanita yang baru menikah dengan suaminya tahun 2019 lalu. korban bertempat tinggal dirumah orang tua suaminya yang berada di kecamatan Tugu, Trenggalek

Sahabat Bekti Harry Suwinto ketua LBH Ansor Trenggalek yang berprofesi sebagai Advokat menginformasi kepada media, datangnya beberapa anggota LBH Ansor ke polres Trenggalek, itu untuk mengawal kasus dugaan KDRT, sebagai Kuasa Hukum Pelapor yang juga dilaporkan oleh pelaku.

"jadi suaminya itu melaporkan balik istrinya, katanya melukai tangan suami dengan menggigit. Padahal jelas menggigit karena terpaksa, muka istri dibekap tangan kiri lalu tangan kanannya membawa bantal ruang tamu mau dipukulkan. Itupun posisi istri ada dibawah nyender kursi kepala didongakkan. Suami macam apa ini? kok menyakiti wanita seenaknya malah sekarang ganti melaporkan balik, kalau sampai terbukti pelaporan palsu, akan kita balik tuntut suaminya itu dengan pasal kesaksian palsu/pasal 242 KUHP. Sedangkan untuk Perkara Pelaporan KDRT dari istri sudah proses di kejaksaan, tadi di Polres melengkapi berkas agar P21 segera dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Trenggalek. Mari kita kawal bersama-sama agar timbul efek jera bagi calon pelaku-pelaku KDRT lain" Terang Advokat yang juga sebagai Banser tersebut.


Editor Z. Ilman

Share:

Minggu, 04 April 2021

Gelar Kirab 98 Bendera NU, Ansor Banser Tunjukkan Komitmen dalam Menjaga NKRI

 

Pemberangkatan Kirab 98 bendera NU

Ansor Trenggalek online, Satuan Koordinasi Cabang (SATKORCAB) Banser PC GP Ansor Trenggalek pagi ini mengadakan kirab 98 bendera NU sebagai bentuk komitmen dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI dan harlah NU, Strat mulai dari kantor NU dan akan di akhiri di kantor NU (4/4)  

Acara ini di pimpin oleh H Fathurrahman selaku komandan Banser dan di berangkatkan oleh ketua PC Ansor Trenggalek M Izuddin Zaki, diawali dengan menyerahkan masing- masing tiga  bendera merah putih, bendera NU dan bendera Ansor Banser, Fatayat, Muslimat ke team 9 yg membawa panji.

Kirab ini di kawal oleh pihak kepolisian guna memperlancar jalanya kirab ke tempat satu ke tempat lainya dari PAC – ke PAC.

Sebelum pemberangkatan ketua PC GP Ansor Trenggalek Gus Zaki panggilan akrabnya menyampaikan pentingnya kirab ini untuk menunjukkan komitmen yang kuat bahwa NU dan Banomnya setia menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI dari rong rongan teroris, karena dalam minggu terakhir ini ancaman tindakan terorisme kembali bermunculan.

“Pentingnya kirab ini untuk menunjukkan komitmen kita bersama, bahwa NU dan Banomnya setia menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI dari rong rongan teroris, karena dalam minggu terakhir ini ancaman tindakan terorisme kembali bermunculan” ungkap gus Zaki ketua PC Ansor Trenggalek.

Acari ini dihadir juga oleh ketua Fatayat Hj nadirotul ulfa, dari Muslimat Hj mukiarti dan acara kirab 98 Bedara Nu ini akan dimulai dari gedung NU dengan Rute Trenggalek, Karangan, Dongko Panggul, Munjungan, Watulimo, Durenan dan finish di gedung NU lagi.

(Z Ilman)

Share:

Sabtu, 03 April 2021

Bernuansa Budaya, PKD GP Ansor Gandusari Dibuka dengan Tabuh Gong

Ketua PC GP Ansor Trenggalek, Gus Zaki, didampingi Ketua PAC dan Kepala Desa Jajar, menabuh gong sebagai tanda dibukanya PKD di Desa Jajar, Kecamatan Gandusari, pada Jumat (2/4).

Ansor Trenggalek Online – Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Gandusari, Kabupaten Trenggalek, dibuka pada Jumat (2/4/2021) sekira pukul 14.00 WIB. Bertempat di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Desa Jajar, Kecamatan Gandusari, PKD dibuka secara resmi dengan ditandai prosesi pemukulan gong oleh Ketua PC GP Ansor Trenggalek, Sahabat M. Izuddin Zakki.

Ketua PAC GP Ansor Gandusari, Sahabat Saiful Nur, mengatakan, prosesi tabuh gong ini merupakan simbolisasi kebudayaan sebagai aras langkah GP Ansor Gandusari. Apalagi, Desa Jajar yang menjadi lokasi PKD sangat kuat ekspresi kebudayaannya di setiap kegiatan.

“Termasuk kenapa kami memilih Desa Jajar sebagai tempat PKD ini, salah satu alasannya ya itu (penguatan kebudayaan),” tutur Saiful Nur.

Sementara itu, Kepala Desa Jajar, Imam Mukaryanto Edi, mengaku bangga dan bersyukur dengan ditempatkannya PKD GP Ansor di desanya. Kades yang juga kader GP Ansor ini berharap, agenda ini dapat menjadi motivasi tersendiri bagi kader Ranting Jajar agar semakin giat dalam berkegiatan dan berkhidmah di tengah masyarakat.

“Suatu kehormatan bagi Desa Jajar. Semoga berkah PKD ini juga semakin mengangkat segenap sendi kehidupan warga desa Jajar, dari perekonomiannya hingga kebudayaannya,” ungkap Mbah Ime, sapaan akrabnya.

PKD ini merupakan kaderisasi Ansor yang pertama dalam periode kepengurusan Sahabat Saiful Nur. Tercatat, PKD ini diikuti sebanyak 44 orang peserta. Selain dari Kecamatan Gandusari, peserta juga berasal dari beberapa kecamatan lainnya, seperti Kecamatan Pogalan, Durenan, dan Panggul.

PKD dibuka pada hari Jumat (2/4) sekira pukul 14.00 WIB dan dijadwalkan selesai pada hari Ahad (4/4) siang hari. Selain diisi oleh instruktur Cabang, PKD juga direncanakan akan diisi oleh Wakil Bupati bersama Wakil DPRD Kabupaten Trenggalek.

“Saya harap lulusan dari pelatihan ini terus aktif dalam berperan di tengah masyarakat, minimal mejadi penggerak di Rantingnya masing-masing,” pesan Ketua PC GP Ansor Trenggalek, Gus Zaki, dalam sambutannya.

 

(androw dzulfikar)

 

 

x

Share:

Terjemahkan

Sekolah Administrasi

Trenggalek, 5 Juli 2025 — Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP. Ansor) Trenggalek menggelar kegiatan Sekolah Administrasi dan Upgrad...

Arsip Blog

Pengunjung

Sahabat Kita