Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Trenggalek

Selamat Datang di Blog Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Trenggalek

Selasa, 12 Maret 2019

Gus Zaki Terpilih Sebagai Ketua GP Ansor Trenggalek

Rangkaian agenda Konfercab (Konferensi Cabang) GP Ansor Kabupaten Trenggalek selesai Sabtu (2/2/2019) malam. Termasuk agenda pemilihan Ketua Cabang.
Melalui proses yang cukup alot, Sahabat M. Izuddin Zakki, S.Th.I., M.Sy.I akhirnya terpilih sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Trenggalek untuk masa khidmat 2019–2023. 
Konfercab yang digelar di aula lantai 3 Gedung NU Trenggalek itu diikuti oleh 157 delegasi dari Pimpinan Ranting (PR) dan 90 delegasi dari Pimpinan Anak Cabang (PAC), serta segenap pengurus Satkorcab (Satuan Koordinasi Cabang) Banser dan MDS RA (Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor).
Gus Zaki, sapaan akrab pengasuh Pondok Pesantren Al Falah, Kedunglurah, ini terpilih melalui mekanisme aklamasi setelah satu calon lainnya yakni Agus Yusuful Hamdani dinyatakan gugur karena permasalahan sertifikat PKL (Pelatihan Kader Lanjut).
"Sidang Pemilihan tidak bisa dilanjutkan karena salah satu calon gugur. Maka menetapkan Sahabat Muhammad Izzudin Zakki sebagai Ketua secara aklamasi," kata pimpinan sidang.
Sidang pemilihan ketua yang dipimpin oleh Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Timur beserta dua sahabat pengurus PW lainnya itu terancam deadlock. Pimpinan sidang kemudian melakukan voting untuk memutuskan apakah sidang dilanjutkan atau tidak (deadlock).
Hasilnya, sebanyak 75 suara memilih untuk deadlock sedangkan 78 suara menghendaki agar sidang dilanjutkan. Karena sidang tetap dilanjutkan, maka Gus Zaki secara sah ditetapkan sebagai Ketua terpilih secara aklamasi.
Share:
Mengabdi Tanpa Batas, Berjuang Tanpa Lelah - Jiwa Ansor Menjaga Marwah Nahdlatul Ulama


Pengabdian adalah jalan panjang tanpa pamrih, di mana langkah kaki bukan semata-mata demi pujian, melainkan demi tegaknya nilai kebaikan dan terjaganya warisan perjuangan.


Di Gerakan Pemuda Ansor, setiap Keringat adalah Saksi, setiap Lelah adalah Amal, dan setiap Ikhtiar adalah Bukti Cinta kepada Agama, Bangsa, dan Tanah Air.


Jangan hitung apa yang telah diberikan, tapi hitunglah berapa banyak yang masih bisa diperjuangkan. Karena di medan dakwah dan pengabdian, hanya mereka yang berhati ikhlas dan berjiwa baja yang mampu bertahan.

Teruslah menyalakan Obor Semangat, sebab Ansor bukan hanya Nama, tapi Jiwa yang menanamkan Nilai 'Hubbul Wathan Minal Iman' dalam setiap Denyut Kehidupan

Terjemahkan

PROGRAM BUMA

Ansor Trenggalek Online – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Trenggalek terus berkomitmen menguatkan kemandirian ...

Selamat Datang Sahabat

Arsip Blog

Sahabat Kita