Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Trenggalek

Selamat Datang di Blog Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Trenggalek

Sabtu, 26 Maret 2022

Megengan Agung, Ansor Banser Sambut Bulan Suci Ramadhan

H. Fatkhur Rohman Kasatkorcab Banser Trenggalek Saat Memberikan Sambutan


Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Trenggalek melaksanakan Megengan Agung bersama pengurus cabang Muslimat dan Fatayat, bertempat di makam Mbah Nur Muzdalifah Rejowinangun Kab. Trenggalek. 26/3/2022 

Sebagai pelaksana Satkorcab Banser Trenggalek, acara yang rutin di gelar saat menjelang Ramadhan ini, Sangat di minati oleh warga setempat dibuktikan banyak warga sekitar yang hadir dalam acara Megengan Agung, hal ini dikarenakan masyarakat sekitar berkeinginan hurmat dan syukur atas datangnya bulan Ramadhan 


H. Fatkhur Rohman Kasatkorcab Banser Trenggalek dalam sambutannya menyampaikan bahwa "kegiatan ini sudah sangat di nantikan oleh masyarakat sekitar karena sempat terhenti karena pandemi covid 19, dan syukur Alhamdulillah pada saat ini dapat kembali terlaksana"

Lanjut nya "Momen kegiatan ini juga merupakan kegiatan pembuka Harlah Muslimat yang ke 76 yang akan di lanjutkan dengan rangkaian kegiatan kegiatan lain dalam menyemarakkan Harlah Muslimat di Trenggalek"

"Megengan Agung kali ini mari kita niatkan syukur akan datangnya bulan suci Ramadhan" tutup nya

Acara inti dalam kegiatan Megengan Agung ini adalah tausyiah Kyai Bisri Afandi Katib Syuriyah PCNU Trenggalek. 

Dilanjutkan Tahlil dan Doa 

(Zidni)

 

Share:
Mengabdi Tanpa Batas, Berjuang Tanpa Lelah - Jiwa Ansor Menjaga Marwah Nahdlatul Ulama


Pengabdian adalah jalan panjang tanpa pamrih, di mana langkah kaki bukan semata-mata demi pujian, melainkan demi tegaknya nilai kebaikan dan terjaganya warisan perjuangan.


Di Gerakan Pemuda Ansor, setiap Keringat adalah Saksi, setiap Lelah adalah Amal, dan setiap Ikhtiar adalah Bukti Cinta kepada Agama, Bangsa, dan Tanah Air.


Jangan hitung apa yang telah diberikan, tapi hitunglah berapa banyak yang masih bisa diperjuangkan. Karena di medan dakwah dan pengabdian, hanya mereka yang berhati ikhlas dan berjiwa baja yang mampu bertahan.

Teruslah menyalakan Obor Semangat, sebab Ansor bukan hanya Nama, tapi Jiwa yang menanamkan Nilai 'Hubbul Wathan Minal Iman' dalam setiap Denyut Kehidupan

Terjemahkan

PROGRAM BUMA

Ansor Trenggalek Online – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Trenggalek terus berkomitmen menguatkan kemandirian ...

Selamat Datang Sahabat

Arsip Blog

Sahabat Kita